Friday, December 21, 2018

PUISI NIA : Ibu

Pelangi di Matamu

Apakah malam akan segera datang ?
Apakah kau ingat siapa yang terkesan di hatimu
Seorang yang dapat engkau tebak 
Wajah yang tergambar di pikiranmu
Sosok yang tahu bagaimana dirimu

Jika itu adalah pelangi
maka, itu ada padanya
Ku pikir kau akan sadar
bahwa keajaiban ada padanya
pelangi di segala suasana

ku kenali itu dengan perjuangan
ku kenali juga itu dengan pengorbanan
bahasa yang tidak berlebihan
melantun begitu saja
dia adalah simfoni yang paling merdu

ku kenali itu dengan sejuta cahaya
memberi kekuatan
memberi ketenangan
kasih sayang
ketulusan

kau tahu siapa dia?
kau tak tahu bagaimana perasaan seorang yang dekat dengannya
saat tak ada, kau akan benar-benar tersiksa
aku pernah
ku kenali dia dengan nama Ibu

kau tak usah ragu
ternyata ibu pemilik pelangi itu
kesekian kalinya
aku terpesona
dia yang membangunkan segala asa

tidakkah kau sadari?
manusia lugu ada adi hadapanmu
wajahnya tak sirna begitu memantul di matamu
dia hadir bersama kebesaran Tuhan-mu
Sosok yang ku tahu paling lembut

duhai cinta
jagalah ibu
ada pelangi di matamu bu!
ku tahu harus menjagamu
terima kasih bu,

No comments:

Post a Comment

Kalimat Sejuk Oleh Nia Kurniati

Kalimat Sejuk Selamat datang wahai hati yang sudah lama tak bertemu Apa kabarmu? Engkau terlihat baik-baik saja Aku baru tahu ...